Tingkatkan UMKM melalui Mentoring bersama Jarjas Design

Tatarupa-nusantara-PENA-Kemensos-Jarjas-Design-Studio

Perekonomian Indonesia sangat bergantung pada UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah). Mereka adalah tulang punggung perekonomian negara ini, dan kemajuan mereka sangat penting. Dalam upaya mendukung pertumbuhan UMKM, berbagai program dan inisiatif telah diperkenalkan. Salah satunya adalah program Tatarupa Nusantara yang bekerja sama dengan PENA (Pahlawan Ekonomi Nasional) Kemensos. Program ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada para pelaku UMKM agar mereka dapat meningkatkan bisnis mereka, salah satunya dengan mengubah kemasan produk.

Menteri Sosial Tri Rismaharini meninjau produk UMKM penerima manfaat program PENA di Graha Aneka Bhakti Kemensos, Jakarta, Selasa (29/8/2023). (ANTARA/HO-Kemensos)

Jarjasdesign.com, yang merupakan studio kreatif dan digital partner berpengalaman dari Surabaya, mendapatkan kesempatan menjadi studio yang masuk dalam program Tatarupa Nusantara X Pena. Hal ini menjadi sebuah contoh nyata tentang bagaimana berbagai pemangku kepentingan bekerja bersama untuk memajukan UMKM.

Penerima manfaat diberikan bantuan untuk mengubah kemasan produk mereka. Kemasan yang menarik dan efektif adalah salah satu faktor kunci dalam memasarkan produk dengan baik. Dalam era digital, kemasan produk juga menjadi elemen penting dalam strategi pemasaran online. Bersama 3 studio lainnya, Jarjas berkontribusi dengan memberikan bantuan dalam perubahan kemasan produk ini, membantu UMKM untuk tampil lebih profesional dan menarik pelanggan baru.

Salah satu contoh kesuksesan dari program ini adalah Bu Nurma, seorang pengusaha UMKM yang berfokus pada souvenir dan aksesoris dengan nama brand Tartik. Dengan bantuan dari studio Jarjas, produk-produknya direbranding dengan desain yang menarik dan kontemporer.

Dokumentasi Sebelum dan Sesudah rebranding brand Tartik dalam program Tatarupa Nusantara bersama PENA – Kemensos.

Kegiatan yang berlangsung selama satu bulan ini, juga diisi dengan mentoring yang dimana hal ini merupakan elemen penting dalam membantu UMKM untuk tumbuh dan berkembang. Melalui mentoring, pengusaha UMKM dapat belajar dari pengalaman mentor yang lebih berpengalaman. Mereka dapat mendapatkan wawasan tentang manajemen bisnis, pemasaran, dan strategi pengembangan.

Jarjas memahami betul pentingnya mentoring dalam pertumbuhan UMKM. Sebagai studio kreatif dan digital partner dengan lebih dari 7 tahun pengalaman, Jarjas telah bekerja sama dengan berbagai pengusaha UMKM dalam berbagai industri, termasuk makanan, minuman, fashion, pendidikan, kesehatan, dan jasa. Mereka telah berperan sebagai mentor dan pembimbing bagi para pengusaha ini.

Dalam dunia yang terus berubah dan semakin terdigitalisasi, Jarjas juga aktif dalam membantu UMKM untuk naik kelas dalam hal transformasi digital. Mereka membantu pengusaha UMKM untuk memahami pentingnya online presence, branding, dan pemasaran digital. Melalui bimbingan dan pelatihan, mereka memastikan bahwa UMKM dapat bersaing di era digital.

Bagi sobat Jarjas yang tertarik untuk bekerja sama dengan Jarjas, sobat dapat menghubungi:
Narahubung: Erick Azof 0811877432
Email: halo@jarjasdesign.com

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *